Home » , , » Rusia Serahkan 37 Tank Tempur Amfibi Kepada Militer Indonesia

Rusia Serahkan 37 Tank Tempur Amfibi Kepada Militer Indonesia

Pada 27 Januari 2014, perusahaan senjata Kurganmashzavod dari Rusia serahkan 37 tank tempur dari jenis Amfibi BMP-3F kepada militer Indonesia. Penyerahan tank-tank tersebut, yang berlangsung di Pusat Latihan Tempur Karang Tekok, Kab. Situbondo, Jawa Timur, diterima langsung oleh Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro.

Tank Amfibi BMP-3F | MetroTV

Mengutip dari laman MetroTV.com (27/01/14), turut hadir di acara tersebut yakni: Panglima TNI Jenderal Moeldoko, KSAL Laksamana Marsetio, Komandan Korps Marinir Mayjen (Mar) A. Faridz Washington, dan pejabat Kedubes Rusia.

Kadin Penerangan TNI AL Laksma Untung Suropati menuturkan jika penyerahan Tank Amfibi BMP-3F ini merupakan realisasi pelaksanaan kontrak jual-beli antara Kemenhan RI-Rusia. Pada 11 Desember 2011 silam, pemerintah Rusia juga menyerahkan 17 unit tank yang sama.

0 komentar:

Post a Comment