Komandan Skuadron Udara 15 Letkol (Pnb) Marda Sarjono dan Co-Pilot Lettu (Pnb) Kurniadi Sukmo Jatmiko yang menerbangkan pesawat ini. Setibanya di Yogyakarta, mereka disambut KSAU Marsekal Agus Supriatna.
Sebelum pesawat menghuni Museum Pusat Dirgantara Mandala Yogyakarta, para personel TNI AU melakukan farewell flight. Bahkan, mereka menulis pesan-pesan perpisahan yang ditulis di badan pesawat. Berikut beberapa foto yang memperlihatkan pesan-pesan tersebut.
Pesawat Hawk MK-53 didatangkan dari Inggris pada 1 September 1980 sebanyak dua pesawat dengan tail number TT-5301 dan TT-5302. Setelah itu, pesawat sejenis didatangkan 20 unit. Yang terakhir datang pada 6 Maret 1984 dengan tail number TT-5320. Pesawat buatan Inggris ini memiliki dua kursi atau tandem seat. Dalam pengoperasiannya, pesawat bermesin turbofan ini mampu membawa amunisi berupa bom seberat 250 kilogram, roket dan gun dengan diameter 30mm. Serta mampu menjelajah ke seluruh wilayah udara nusantara.
Ini merupakan pesawat Hawk MK-53 TNI AU yang masih bisa dioperasikan. Pesawat ini kemudian diganti oleh pesawat T-50i Golden Eagle yang merupakan pesawat tempur generasi ke empat. Saat ini, sudah dioperasikan sebanyak 16 unit yang ditempatkan di skadron udara 15. Pesawat ini kali pertama didatangkan pada bulan September 2013 dari Korea Selatan. [Militer Indonesia | Tribunnews]
0 komentar:
Post a Comment